Laman

Sabtu, 11 Agustus 2012

PANDUAN MUDAH UPGRADE 4 RELAY


PANDUAN PRAKTIS UPGRADE RC QD 4 RELAY

Pada posting terdahulu, banyak dijumpai keluhan yang memunculkan pertanyaan mengenai detail dari langkah upgrade RC-QD. 
Saya anggap keterangan berupa tulisan lebih membingungkan pemahaman seseorang
Pada kesempatan kali ini saya coba  memaparkannya dalam bentuk deretan gambar dengan sedikit keterangan tertulisnya… saya pikir cara visualisasi ini akan lebih praktis dan mudah untuk diikuti / dipahami, pemula sekalipun

Semoga bisa memudahkan anda untuk melakukan upgrade.

Artikel ini menggunakan PCB yang terdapat dibeberapa mobil rc, yang kebetulan mirip / sama. antara lain ACE, WEIDY, ZAN ZUAN. Walau tidak semua zan zuan mirip dengan sample pada artikel ini



gbr.pcb-01
Potong jalur pcb pada tanda GARIS KUNING


gbr.pcb-02
Buat junper dengan kabel seperti GARIS KUNING


gbr.pcb-03
Sambungkan kabel biru dari baterai bawaan.



gbr.pcb-04
Tambahkan switch kaki 6, buat jumper dengan kabel seperti GARIS MERAH



gbr.pcb-05
Sambungkan kabel merah baterai bawaan (bedakan gbr.pcb-04 dan gbr.pcb-05)



gbr.pcb-06
Sambungkan kabel hitam baterai bawaan (negatif baterai bawaan)



gbr.pcb-07
Sambungkan kabel hitam baterai tambahan pada switch (negatif baterai tambahan)



gbr.pcb-08
Sambungkan kabel merah dari baterai tambahan pada switch (positif 9,6 volt)



gbr.pcb-09
Hubungkan / pasang / sambungkan motor belakang.



gbr.pcb-10
Hubungkan / pasangkan / sambungkan motor depan (kemudi)



gbr.switch
Posisis switch/ saklar.
Pada posisi TURBO ON baterai tambahan harus terpasang, jika tidak speed 2 (turbo) tidak jalan. 

cara pemaparan dengan visualisasi ini saya harapkan lebih mudah di pahami dan di ikuti, sekaligus menjawab pertanyaan yang masuk..Namun  jika dengan cara inipun masih ada yang kurang jelas silahkan tinggalkan komentarnya. dan jika ada kekeliruan akan diperbaiki pada waktu mendatang.

best regard
biyant rumpoko



Minggu, 05 Agustus 2012

MEMPERBAIKI TIE-ROD RC-QD


Tips memperbaiki Tie-Rod patah

Tie-rod adalah bagian mobil rc yang berfungsi sebagai dudukan as roda depan, yang bisa digerakkan untuk berbelok kekanan maupun kekiri.
Bagian ini termasuk rawan patah, karena konstruksi dan jenis bahannya. Terutama yang berbahan plastik. Pada artikel ini menyajikan cara memperkuat atau memperbaiki tie-rod (yang sudah patah) agar awet / dapat digunakan lagi.


Gbr.01 - tie-rod yang sudah patah


Gbr.02 - Sediakan skrup diameter 2,3 - 3 mm dengan panjang 1,5 cm


Gbr.03 - Potong kepala sekrup


Gbr.4 - buat lubang pada bagian yang patah. jangan terlalu besar.


Gbr.05 - pasang/masukkan potongan sekrup pada lubang yang sudah dibuat. luruskan kemudian dilem dengan lem cair cepat kering


Gbr.06 - perkuat dengan lilitan benang ( hitam ) kemudian beri lem cair cepat kering



Gbr.07 - tambahkan lilitan benang pada badan sekrup secukupnya dengan maksud memperbesar diameter sekrup. 


Gbr.08 - Siapkan pipa dari bongkaran antena teleskopik


Gbr.09 - Pilih diameter pipa yang pas dengan diameter tie-rod. 



Gbr.10 - masukkan batang pipa antena pada sekrup yang sudah dililit dengan benang, kemudian dilem.


Gbr.11 - Potong secukupnya


Gbr.12 - Untuk memperkuat, Tambahkan lilitan benang yang dilem dengan lem cair cepat kering



Gbr.13 - Tunggu sampai kering.


Gb.14 - Bisa ditambahkan pipa antena seperti pada gambar akan lebih bagus


Gbr.15 - Bentuk hasil jadi perbaikan tie-rod siap digunakan lagi.


Best Regard,
biyant rumpoko

Kamis, 02 Agustus 2012

UPGRADE RC-QD : Penggerak Depan


UPGRADE RC-QD : Penggerak Depan

Pada umumnya penggerak depan dikendalikan dengan rangkaian transistor H-BRIDGE.  Hal ini telah cukup untuk menggerakkan sebuah motor sebagai penggerak kemudinya. Namun ada kalanya karena suatu sebab rangkaian ini sering rusak dan terbakar. Untuk mensiasati hal ini terjadi berulang kali, rangkaian ini dapat anda upgrade dengan menggunakan 2 buah relay.

H_BRIDGE ini dibentuk dengan 6 transistor 2 transistor sebagai “drive” dan 4 lainnya sebagai “switch” pembalik tegangan motor DC.  (positif – negatif / negarif – positif) . dimana telah kita ketahui bahwa motor DC akan berputar membalik jika tegangan-nya kita balik. Pembalik tegangan (polaritas) ini dapat kita wujudkan pula dengan menggunakan 2 buah relay, dan kita manfaatkan sebagai pengendali kemudi depan.

Upgrade yang dapat dilakukan pada rangkaian ini antara lain mengganti 4 transistornya dengan menggunakan 2 buah relay. Pada artikel ini tidak mengganti rangkaian transistornya, namun menambahkan 2 buah relay pada motor kemudi

dengan menggunakan relay tambahan pada kemudi ini, diharapkan respon kemudi akan lebih cepat dan rangkaian H-BRIDGE yang ada akan lebih awet. selamat mencoba...

Gambar revisi : Mohon maaf pada semua pembaca, setelah menerima laporan dan mengevaluasi gambar pada artikel ini, ternyata terjadi kesalahan gambar rangkaian diatas. pada jalur positif dan negatif pada relay, yang mengakibatkan langsung berputarnya motor saat rangkaian on. gambar rangkaian yang benar adalah sbb :
Dengan demikian kesalahan telah direvisi [ 27 Febr 2014 - 22;34 WIB ]



Best Regard,
biyant rumpoko